Saturday, 17 February 2018

Tips Memilih Tas Wanita dan Sepatu Anak Perempuan

Kalau harus memilih dua benda untuk dijadikan kado ulang tahun, aku paling senang jika ada yang memberi hadiah berupa tas atau sepatu.

Kenapa tas dan sepatu?

Karena dua benda ini  pasti kugunakan kemana pun aku pergi. Rasanya tas dan sepatu yang kugunakan sudah melekat dan menjadi gayaku berbusana.

Aku memilih tas dan sepatu biasanya berdasarkan pertimbangan atas 4 kebutuhan:
Trend
Brand
Kenyamanan
Fungsional

Untuk Tas banyak sekali pilihan tas menarik  yang terbuat dari aneka bahan mulai dari bahan canvas, kertas,  kain tenun, plastik, genuine leather alias kulit asli dan juga bahan kulit imitasi.
Merek brand lokal belum tentu kalah dari brand luar, harga mahal juga belum jaminan suatu tas kualitasnya baik, semua pilihan  tergantung selera masing-masing.

Paling sering aku beli tas karena nyaman pas dicoba dan tasnya bisa muat banyak tapi tetap enak dilihat, tasnya  nggak kembung, nggak bikin penampilannku seperti orang mau mudik meski bawaanku banyak.

Aku juga nggak terlalu suka kalau tasku sama dengan orang lain alias pasaran banget, nggak suka juga beli tas kw karena kualitasnya juga biasanya kurang bagus, makanya tas dengan nuansa etnik sering menjadi pilihanku.

Oya, supaya lebih nyaman ketika menggunakan tas, biasakan untuk mencoba tasnya dulu sebelum membeli, dengan melakukan 3 cara seperti ini:
Coba tenteng tas dengan telapak tangan

Taruh tas di bagian dalam siku
          Khusus untuk shoulder bag taruhlah tali tas di atas bahu kita dan tas diselipkan diantara badan kita dan lengan.


Pastikan berat tas (beban tas) sesuai dengan berat anda, jangan bawa tas yang terlalu berat karena bisa menyebabkan leher dan tegang otot (khusus shoulder bag). Tas yang baik beratnya 10% dari berat penggunanya. Misal berat badan anda 45 kg, maka beban maksimal  tas yang anda gunakan 10% dari 45kg jadi 4,5kg beban  tas anda. Untuk shoulder bag hindari juga tas yang terbuat dari rantai karena melukai bahu anda.

Mau beli tas  tapi males ke luar rumah,  ada juga solusinya klik aja  Tokopedia   Jual Tas Wanita, aneka ragam jenis, fungsi, warna, model tas wanita ada di sini tinggal pilih yang sesuai selera
aneka pilihan tas wanita di tokopedia
Nah kalau tadi kita ngomongin soal tas sekarang aku mau kasih tips mengenai sepatu untuk anak perempuan. Sama seperti sepatu untuk wanita dewasa, begitu banyak ragam pilihan, warna, dan gaya untuk sepatu anak perempuan.

Tinggal pilih sesuai kebutuhan, apakah sepatu untuk olahraga, jalan-jalan, ke pesta atau sekolah. Tanyakan juga pendapat anak, ketika membelinya, apalagi kalau membeli sepatu  anak untuk jalan-jalan, anak biasanya mempunyai seleranya sendiri.

Pastikan juga sepatu yang dibeli berkualitas dan nyaman dipakai. Jangan sampai sepatu baru yang sudah dibeli tidak terpakai, karena ternyata anak lebih menyukai sepatu usangnya karena lebih nyaman.

Untuk itu penting banget bagi orangtua mengarahkan anaknya membeli  sepatu yang sesuai  dengan fungsinya tidak hanya cantik di model dan warna tapi harus nyaman  ketika digunakan.
Agar anak nyaman dengan sepatu barunya, pastikan sepatu yang dipilih ukurannya sesuai, tidak membuat lecet di kaki, memiliki bantalan yang empuk, ketebalan sol sesuai sehingga tidak cepat aus atau licin ketika dipakai.

Kalau masih bingung mengenai model dan warna sepatu untuk anak perempuan, tinggal klik Tokopedia Jual Sepatu Anak Perempuan, beragam pilihan langsung tersaji di depan mata tinggal pilih yang sesuai.    
Aneka pilihan sepatu anak perempuan di tokopedia
Selamat memilih tas wanita dan sepatu untuk anak perempuan, semoga artikel ini membantu untuk memilih tas dan sepatu yang sesuai yaa.

6 comments:

  1. Pas deh nemu tips ini. Sepatu dan sendalnya Kakak udah harus diganti soalnya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. happy belanja sepatu dan sendal buat si kakak yaa

      Delete
  2. Sepatu favorit kami sekaluarga itu sepatu kets. Kayaknya kalau boleh ke undangan formal juga pakai kets hehehe

    ReplyDelete
  3. Saya suka shoulder bag supaya tangan bebas bergerak.

    ReplyDelete
  4. Utk tas aku jg ga suka yg KW, mndingan beli tas tanpa merk sekalian drpd beli KW. Malu kalo ketahuaaan :p. Tapi fav ku ttp tas ransel, supaya 2 tangan lainnya ttp bebas digunakan :D

    ReplyDelete
  5. aku dulu seneng banget beli tas batik, kadang malah suka pengen doang tapi ngga perlu hahaha, sepatu anak pun gitu :D anaknya mah ngga minta, emaknya beliin hahahha. Apalagi kl liat toped, ah sutralah ratjun dunia anet itu mah :D

    ReplyDelete

Terima kasih sudah Berkunjung. Please tinggalkan jejak biar kenal

Nikmati Liburan Cepat dan Praktis Bersama Whoosh & BRImo: Hemat Waktu, Lebih Banyak Kesempatan Menang Hadiah!"

  Di era modern ini, perjalanan antar kota menjadi lebih mudah, nyaman, dan efisien berkat hadirnya kereta berkecepatan tinggi Whoosh.  T ak...